Sabtu, 28 September 2013

INDONESIA OPEN GPG 2013 > Aprilia Kalah, Indonesia Tanpa Wakil Di Final Tunggal Putri

Sumber Asli -- C0I - Harapan terakhir Indonesia di nomor tunggal putri, Aprilia Yuswandari, gagal melaju ke final Yonex-Sunrise Indonesia Open Grand Prix Gold (GPG) 2013, setelah dikalahkan pemain non unggulan China, Suo Di, 19-21, 18-21, dalam 52 menit, di GOR Amongraga, Yogyakarta, Sabtu (28/9/2013).





Pertandingan berlangsung ketat sejak awal. Kedua pemain bersaing ketat dalam pengumpulan poin. Suo mengambil keuntungan lebih awal setelah menutup game pertama dengan 21-18.



Game kedua juga berlangsung ketat. Aprilia mencoba mengatasi serangan Suo dengan banyak bermain di depan net. Ia sempat unggul tipis 13-12. Sayangnya, Aprilia beberapa kali melakukan kesalahan sendiri yang menguntungkan lawan. Suo memastikan kemenangan setelah menutup game kedua dengan 21-19.



"Saya tadi terlalu buru-buru. Karena dia smesnya kuat, saya mencoba menghindari dengan bermain di depan (net). Sayang, karena ingin memancing dengan pukulan net tipis, malah banyak menyangkut," aku Aprilia yang sedikit kecewa dengan hasil pertandingan.



Kekalahan Aprilia membuat Indonesia kehilangan wakil di nomor tunggal putri, sekaligus memastikan gagalnya target sapu bersih di turnamen ini.



Final tunggal putri akan mempertemukan dua wakil China, Suo Di dan Xue Yao, yang sebelumnya juga mengalahkan tunggal Indonesia, Maria Febe Kusumastuti.

- ***


-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi