Senin, 30 September 2013

Djohar Optimistis Timnas U-23 Juara SEA Games

Sumber Asli -- C0I - Ketua Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia Djohar Arifin Husin optimistis tim nasional U-23 bakal menjadi kampiun di Pesta Olahraga Asia Tenggara, SEA Games, yang digelar di Myanmar, Desember mendatang. "Sasaran utama kita bukan ISG, tapi SEA Games yang 22 tahun tidak mendapatkan emas," katanya seusai menyaksikan Andik Vermansyah dan kawan-kawan melawan Maroko di final Islamic Solidairty Games, Ahad, 29 September 2013 malam.





Optimisme Djohar lahir melihat sepak terjang pasukan Rahmad Darmawan di turnamen antarnegara Islam tersebut. Menurut dia, kekuatan negara-negara Asia Tenggara jauh di bawah peserta ISG yang meliputi tim dari Timur Tengah dan Afrika. Karena itu, dia memuji penampilan tim nasional U-23. "Luar biasa Indonesia bisa mencapai final," ujarnya. "Kalau Malaysia tidak mundur, akan jadi bulan-bulanan lawan."



Djohar mengatakan Andik cs. tampil di ISG dengan persiapan minim. Indonesia unggul lebih dulu lewat penalti yang dicetak Alfin Tuasalamony di babak pertama. Di babak kedua, barisan pertahanan yang digalang Andri Ibo berjibaku menahan gempuran Maroko, namun tidak kuasa mencegah dua gol bersarang di gawang Kurnia Meiga. "Hasilnya akan jauh lebih baik kalau masa persiapan lebih panjang."



Di kesempatan yang sama, pelatih Rahmad Darmawan sepakat soal kekuatan lawan. "Mereka di atas negara ASEAN," katanya seraya bersyukur atas medali perak yang diterima Andik cs. Untuk mencapai target yang dibebankan kepadanya, mantan gelandang Persija Jakarta itu, mengajak anak-anak asuhnya menjalani pemusatan latihan dan berlatih tanding dengan klub-klub lokal.

- ***


-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi