Model dan aktris Jung In-ah dikabarkan telah meninggal dalam kecelakaan skydiving, menurut berbagai media Korea seperti OSEN pada hari Rabu.
Jung mengalami kecelakaan tragis saat skydiving di Goheung, Jeolla Selatan, beberapa situs online menulis. Kecelakaan itu terjadi karena cuaca buruk. Tubuhnya ditemukan pada Selasa, tiga hari setelah dilaporkan hilang. Media setempat mengatakan bahwa Jung telah menghabiskan pelatihan skydiving dalam persiapan untuk sebuah adegan dalam film yang sedang iapersiapkan. Pemakaman aktris ini akan berlangsung di Incheon, Jumat.
Jung sebelumnya pernah muncul di sitkom MBC "The Secret of Coocoo Island" (2008). Dia juga seorang instrukturprofesional yoga dan pilates.
Cre : http://ift.tt/1C4VarA
0 komentar:
Posting Komentar