Selasa, 08 Juli 2014

Latihan Ketat, Tontowi dan Ahsan Berusaha Tetap Puasa

Sumber Asli -- C0I - Dua bintang bulutangkis Indonesia, Tontowi Ahmad dan Mohammad Ahsan, berusaha tetap menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadan. Jadwal latihan yang padat tidak menghalangi keduanya untuk berpuasa.





Pemain ganda putra Juara Dunia 2013, Mohammad Ahsan, mengaku tetap berusaha keras menjalani ibadah puasa meski harus latihan. Meski begitu, pasangan Hendra Setiawan itu tidak mau memaksakan diri berpuasa jika merasa tidak kuat. Pasalnya, Ahsan saat ini sedang menjalani program latihan jelang tampil di Kejuaraan Dunia 2014.



"Kalau latihannya setengah hari, saya biasanya puasa. Akhir pekan juga puasa. Tetapi, kalau latihannya penuh, saya tidak kuat. Soalnya, saya sudah masuk program latihan menuju Kejuaraan Dunia 2014," ujar Ahsan seperti dilansir situs resmi PBSI.



Kondisi lebih menguntungkan didapat Tontowi Ahmad. Duet Liliyana Natsir di nomor ganda campuran itu bisa menjalani ibadah puasa dengan lancar di awal Ramadan ini. Maklum, Tontowi saat ini sedang menjalani pemulihan cedera pergelangan kaki kanan yang dideritanya saat tampil di Australia Open Super Series 2014.



"Alhamdulillah, sudah dapat puasa 7 hari. Memang rasanya haus sih, tapi kemarin-kemarin saya belum latihan penuh, jadi masih kuat. Pekan lalu, saya masih pemulihan cedera pergelangan kaki kanan, baru pekan ini sudah latihan penuh," terang Tontowi.



Pebulutangkis 26 tahun itu mengalami cedera pergelangan kaki kanan saat menjalani latihan sebelum tampil di babak pertama Australia Open, 24 Juni 2014 lalu. Tontowi juga sudah memasuki persiapan jelang berlaga di Kejuaraan Dunia 2014 di Denmark, 25-31 Agustus 2014.

- ***

========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========

-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi