Selasa, 21 Juli 2015

Suap Sepak Bola SEA Games, WNI Dihukum 30 Bulan

Sumber Asli -- C0I - SINGAPURA (COI): Seorang pria Indonesia divonis penjara 30 bulan di Singapura, Selasa, karena terlibat dalam sindikat suap dan pengaturan skor pertandingan sepak bola SEA Games 2015 di negara kota tu.
            Menurut  keterangan Biro Investigasi Praktik Korupsi Singapura (CPIB) yang dikutip AFP dan dilansir Antara, Nasiruddin bersekongkol dengan dua orang lainnya untuk menyuap direktur teknik tim Timor Leste  Orlando Marques Henriques Mendes, agar timnya kalah dari Malaysia. Nasiruddin menawarkan suap 11 ribu dolar AS untuk ofisial sepak bola Timor Leste itu, kata CPIB.

            Dia  juga bekerja sama dengan anggota-anggota tim Timor Leste dalam pengaturan skor itu. Malaysia menang 1-0 atas Timor Leste pada pertandingan tanggal 30 Mei itu.
            "Singapura tidak memberi toleransi pada korupsi, dan pengaturan skor dalam bentuk apa pun tidak akan dimaafkan," demikian CPIB.
            Sementara itu dari Sofia Reuters yang dikutip Antara mengabarkan,  klub-klub Bulgaria yang terbelit hutang Marek Dupnitsa dan Haskovo dijatuhi denda setelah badan sepak bola Eropa UEFA meningkatkan kecurigaan-kecurigaan terhadap pengaturan pertandingan.
Persatuan Sepak Bola Bulgaria, Selasa, mengumumkan, kedua klub itu, yang terdegradasi dari kompetisi strata tertinggi pada musim lalu, dicabut izin-izinnya untuk berkompetisi di kejuaraan profesional Bulgaria musim ini karena ketidak mampuan mereka untuk membayar hutang-hutang.
            Komisi disiplin BFU mengatakan dalam pernyataan bahwa pihaknya menjatuhkan denda sebesar 210.000 levs (116.621 dolar) kepada juara Piala Bulgaria 1978 Marek, dan 10.000 levs kepada Haskovo.
            BFU tidak memberi detail mengenai pertandingan-pertandingan yang dicurigai, dan tidak ada klub yang dapat dimintai keterangan. (COI-1)

- ***
========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========
-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi