Selasa, 28 Juli 2015

Bandung tuan rumah kejuaraan sofbol U-19

Sumber Asli -- C0I - Kota Bandung akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Sofbol Terbuka Antar Klub U-19 se-Indonesia Slugger Cup I 30 di Lapangan Lodaya, 30 Juli - 9 Agustus 2015.


"Slugger Cup I ini baru pertama kali digelar, sebanyak 20 tim putra dan putri akan turun di ajang ini," kata Ketua Panitia Sluger Cup Agus S Sudiradiredja di Bandung, Selasa.

Tim sofbol yang akan ambil bagian adalah sepuluh tim putra Dobermen, Satelit Karawang, OCBC NISP, Grogeous, Lodyaa, Reffuges, Dragon, Valian, Redfox dan Lakidande Sulawesi Tenggara.

Sedangkan tim putri yang akan turun adalah Slugger, Redfox, Dobermen, OCBC NISP, Lodaya, Refuges. Gorgeous, Valiant, Rusa Hitam dan Jalak Harupat.

"Animo untuk turun pada kejuaraan ini cukup besar dari klub lain seperti dari Lampung, Jakarta, Kalimantan dan Sulawesi, namun terpaksa peserta kami batasi mengingat waktu," katanya.

Slugger merupakan klub yang baru berusia tiga tahun, dan berada di bawah naungan Pengcab Perbasasi Kota Bandung

Dipilihnya usia dibawah 19 tahun, dilakukan untuk mengasah kemampuan para pemain termasuk jam terbang bertanding mereka, karena banyak atlet potensial yang berada pada usia tersebut.

Lebih lanjut, Agus menyebutkan kejuaraan ini akan memperebutkan Piala Bergilir Panglima Kodam III Siliwangi. Rencananya kejuaraan ini akan menjadi agenda tahunan klub sofbol/bisbol Slugger.

- ***
========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========
-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi