Sumber Asli -- C0I - Turnamen boling bertajuk "Artha Gading Bowling Championship (AGBC) VI" yang kini sedang berlangsung di Mal Artha Gading, Jakarta Utara, hingga 22 Februari 2014, dijadikan sebagai ajang seleksi untuk menjaring atlet Pelatnas Asian Games XVII Incheon, Korea Selatan.
- Sedikitnya 654 peboling dari 31 klub yang ada di Jakarta, Bandung, Banten, dan Kalimantan Tengah ikut meramaikan ajang ini. Dari 654 peboling tersebut, nanti akan disaring menjadi 100 atlet, kemudian diciutkan lagi menjadi 10 atlet untuk masuk final.
- Asisten Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Kemementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Sunyoto mengatakan, Pelatnas boling seharusnya sudah berjalan sejak awal Februari lalu. Namun, hingga kini PB PBI belum mendaftarkan nama-nama atletnya untuk dibuatkan Surat Keputusan (SK) Pelatnas Asian Games.
- "Kita mengharapkan turnamen ini menjadi seleksi bagi atlet boling untuk masuk Pelatnas, sehingga kuota 10 atlet yang dibutuhkan sudah dapat dibuatkan SK-nya," kata Sunyoto ketika membuka Kejuaraan Tingkat Nasional AGBC VI di Mal Artha Gading, Jakarta Utara.
- Sunyoto mengharapkan, paling lambat akhir Februari ini PBI sudah memasukkan 10 nama atletnya untuk mengikuti Pelatnas. Karena kalau tertunda lebih jauh lagi, itu akan menghambat periodisasi program latihan yang disusun oleh Satlak Prima.
- "Boling termasuk cabang yang diharapkan menyumbang sedikitnya satu medali emas untuk memenuhi target Indonesia masuk 10 Asian Games Incheon, Korea Selatan. Pada Asian Games Doha, Qatar, 2006, boling menyumbang 1 emas 1 perak, kemudian pada Asian Games Guangzhou, China, 2010, hanya meraih 1 medali perak," ujar Sunyoto.
- Ketua PBI DKI Jakarta Hasrial Arimis menegaskan, terlambatnya PBI memasukkan nama-nama atletnya untuk mengikuti Pelatnas disebabkan kuota yang diberikan tidak sesuai kebutuhan. Menurut dia, idealnya atlet yang masuk Pelatnas 12 orang dan baru akan diciutkan menjadi 10 orang pada H-10 sebelum pemberangkatan kontingen.
- "Kita dari pengurus pengprov maupun PB PBI sama-sama mengharapkan 12 atlet yang ikut Pelatnas. Terdiri dari 6 atlet putra dan 6 atlet putri untuk memperebutkan 12 medali emas. Kalau pas-pasan begitu membuat atlet kurang termotivasi karena mereka sudah pasti berangkat," kata Hasrial.
- Menurut Hasrial, selain AGBC ini, masih ada beberapa turnamen lagi yang dijadikan sebagai ajang seleksi bagi calon atlet Pelatnas, di antaranya Spirit Open dan Cihuuy Open. Hingga kini yang sudah pasti masuk Pelatnas terdiri dari 3 atlet putra dan 3 atlet putri, sisanya akan dilihat dari turnamen AGBC dan turnamen berikutnya.
- Sementara itu, Ketua Umum KONI DKI Jakarta Winny Erwindia, yang juga hadir berikut jajarannya pada acara pembukaan AGBC 2014 ini, mengharapkan, PBI DKI Jakarta senantiasa mencetak kaderisasi atlet boling untuk masa-masa yang akan datang, terutama mereka yang junior makin ditingkatkan pembinaannya agar dapat membela kontingen PON DKI pada PON XIX Jawa Barat 2016 mendatang.
- ***
========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========
-->
0 komentar:
Posting Komentar