Jumat, 28 Februari 2014

PON XIX/2016 > Demi Regenerasi, PASI Batasi Umur Atlet

Sumber Asli -- C0I - Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) merilis aturan yang membatasi usia atlet cabang atletik pada PON 2016 mendatang. Regulasi tersebut dikeluarkan demi meningkatkan regenerasi yang dianggap sedang mandeg.



"PB PASI menetapkan batasan usia 18 tahun hingga 24 tahun yang boleh ikut pertandingan Atletik di PON," ujar Ketua Umum PB PASI Bob Hasan, dalam rilis yang diterima detiksport.



Ada beberapa alasan yang membuat PASI mengeluarkan aturan tersebut. Yang pertama adalah demi mendorong terjadinya regenerasi atlet cabang atletik yang dalam beberapa tahun terakhir dianggap tak berjalan.



Dalam beberapa kesempatan digelarnya PON atau ajang multievent regional, atlet yang berpartisipasi masih yang itu-itu saja. Pada akhirnya peningkatan prestasi yang ditargetkan tidak tercapai.



Pembatasan umur juga dimaksudkan agar masing-masing provinsi giat melakukan pembibitan atletnya sendiri. Sementara yang terjadi sekarang ini adalah banyak provinsi berebut atlet dengan memberikan iming-iming beragam dan pada akhirnya menimbulkan perselisihan antardaerah.



"Motivasi daerah yang hanya sekadar untuk meraup medali sebanyak-banyaknya, juga mendorong terjadinya perpindahan atlet antar daerah dengan iming-iming dan latar belakang yang beragam yang kerap menimbulkan perselisihan antar daerah. Padahal, setiap Propinsi, diharapkan untuk bekerja keras membina atlet-atlet daerahnya masing-masing," demikian pernyataan dalam rilis.



Regulasi pembatasan umum atlet tertuang dalam surat keputusan Nomor 095/PB PASI/st M/II/2014 yang ditandatangani ketua umum PB PASI, Bob Hasan.



"Kita berharap, tidak ada lagi daerah berseleisih karena atlet andalannya, pindah ke daerah lain," tegas Bob Hasan.







- ***

========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========

-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi