Rabu, 24 September 2014

Tur Spanyol > Lawan Madrid C, Timnas U-19 Tetap Rotasi Pemain

Sumber Asli -- C0I - Barcelona B memberikan pelajaran berharga bagi tim nasional (timnas) Indonesia U-19 dalam laga uji coba di Ciutat Esportiva Joan Gamper, Rabu 24 September 2014. Garuda Jaya dipaksa bermain dalam tekanan sepanjang pertandingan.





Permainan atraktif Barca B membuat Garuda Jaya benar-benar tak berdaya. Hasilnya, enam gol dilesakkan oleh Luis Suarez dan kawan kawan ke gawang Ravi Murdianto.



Dalam laga ini, Pelatih Garuda Jaya, Indra Sjafri melakukan rotasi pemain. Hasilnya tak begitu menggembirakan. Timnas U-19 tetap tak mampu meladeni permainan Barca B.



Selanjutnya, timnas U-19 kembali bertemu lawan berat. Real Madrid C juga siap memberikan pelajaran berharga bagi Garuda Jaya. Meski bertemu lawan yang juga berkualitas, Indra mengaku akan tetap melakukan rotasi.



"Kami pasti rotasi lawan Real Madrid C. Kami simulasi untuk Piala Asia bukan untuk mengalahkan mereka," tegas Indra seusai pertandingan.



"Nanti di Real Madrid kami juga akan mencoba alternatif pemain," ia menambahkan.



Tur Spanyol memang menjadi bagian dari persiapan Garuda Jaya untuk menghadapi Piala Asia, Oktober mendatang. Kekalahan dari Barcelona merupakan yang kedua bagi timnas U-19. Sebelumnya, Evan Dimas dan kawan kawan takluk dari Atletico Madrid B dengan skor 1-2. Sementara lawan Valencia B, Garuda Jaya bermain imbang 1-1.

- ***

========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========

-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi