Senin, 25 Agustus 2014

Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2014 > Tunggal Putri Indonesia Dihadang Pemain Unggulan

Sumber Asli -- C0I - Lawan berat di babak kedua Kejuaraan Dunia, sudah menanti dua andalan tunggal putri Indonesia, Bellaetrix Manuputty dan Lindaweni Fanetri yang akan menemui dua lawan berstatus unggulan.





Bella – sapaan Bellaetrix, yang membekap Sabrina Jaquet asal Swiss pada babak pertama Senin (25/8/2014) kemarin, sudah dinanti unggulan kedelapan asal China Taipei, Tai Tzu Ying.



"Meskipun Tai pemain muda, namun pengalaman bertandingnya sudah lebih banyak. Tak bisa dianggap enteng, apalagi dia diunggulkan," papar Bella, seperti dikutip situs resmi PBSI, Selasa (26/8/2014).



"Tai punya keistimewaan di bola-bola tipuan yang mengecoh. Bukan cuma serangan yang mengecoh, tapi pukulan-pukulan lob biasa pun tak bisa diduga arahnya. Pokoknya saya jangan sampai memberikan kesempatan dia untuk melancarkan andalannya ini," imbuhnya.



Sementara, ssai memulangkan pebulutangkis Prancis, Sashina Vignes Waran lewat dua set langsung, 21-18 dan 23-21, Lindaweni akan ditunggu tunggal Thailand berstatus unggulan ke-14, Nichaon Jindapon, Selasa (26/8/2014) siang WIB.



"Saya sudah mengevaluasi pertandingan terakhir melawan Jindapon. Jindapon punya pertahanan yang rapat. Dia juga punya antisipasi bola yang cepat. Peluang masih 50-50, pokoknya saya akan fight terus," timpal Linda.



Dari tunggal putra, Tommy Sugiarto yang jadi satu-satunya harapan Indonesia menyusul batal tampilnya Simon Santoso, baru akan turun tanding kontra wakil negara tetangga Singapura, Zi Liang Derek Wong.



Hasil positif juga didapat dari sektor ganda putri di mana keempat pasangan yang diturunkan, tak satupun gagal menembus babak kedua. Sedangkan dua pasangan ganda putra, Ryan Angga Pratama/Ryan Agung serta Gideon Markus Fernaldi/Markis Kido, lolos lewat undian bye



- ***

========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========

-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi