Senin, 25 November 2013

Tangani Timnas, Alfred Riedl Ditargetkan Juara Piala AFF 2014

Sumber Asli -- C0I - Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Djohar Arifin Husin, mengungkapkan alasan mengapa mempercayakan Alfred Riedl menangani tim nasional Indonesia.





Semula pria kelahiran Sumatera Utara itu sempat mengatakan, calon pelatih timnas Indonesia pengganti Jacksen Ferreira Tiago merupakan pelatih asal Indonesia. Namun, akhirnya PSSI menjatuhkan pilihan kepada Alfred Riedl.



"Setelah melalui pertimbangan matang ternyata semua pelatih lokal sudah terpakai. Ada satu pelatih yang ikut terlibat di partai politik (Nil Maizar,-red). Dia tidak boleh mundur," tutur Djohar ditemui di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (24/11/2013) malam.



Alfred Riedl pernah menangani timnas Indonesia pada 2010-11. Dia mengantarkan skuat 'Garuda' meraih posisi kedua di Piala AFF 2010.



Pergantian kepengurusan PSSI dari Ketua Umum Nurdin Halid ke Djohar Arifin Husin membuat posisi Riedl dari timnas Indonesia terdepak.



Sebagai gantinya, PSSI mempercayakan Nil Maizar menangani timnas. Selama periode kepemimpinan Djohar Arifin Husin tercatat empat pelatih pernah menangani timnas senior, mereka yaitu Nil Maizar, Luis Manuel Blanco, Rahmad Darmawan dan Jacksen Ferreira Tiago.



"Kepemimpinan Riedl sudah ditentukan oleh BTN. sudah sesuai dengan prosedur dan pemain juga sudah mengenalnya. Lebih cepat lebih bagus," ujarnya.



"Alfred Riedl sudah tahu atmosfer sepak bola Indonesia. Jadi tidak perlu adaptasi. Kami menargetkan supaya dia meraih gelar juara Piala AFF pada 2014,".

- ***

========= Dukungan ANDA amat kami butuhkan agar lebih semangat dan berprestasi. Berapa pun dukungan Anda - bisa Rp 10.000, Rp 20.000, Rp 50.000 atau bahkan mungkin Rp 1 juta, akan membuat kami lebih mengenal Anda dan kami pun tambah semangat untuk berkarya dan meningkatkan prestasi. Semua demi Anda. Terimakasih Dukungan bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========

-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi