Rabu, 21 Januari 2015

NBL 2015/IV > Aspac Menang Telak

Sumber Asli -- C0I -Start bagus dilakukan juara bertahan IndiHome National Basketball League (NBL) Indonesia M88 Aspac Jakarta pada laga pembuka Seri IV Surabaya. Bentrok melawan tim semenjana Bimasakti Nikko Steel Malang di DBL Arena, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (21/1), Aspac menang telak 86-54.





Ini merupakan kemenangan kedua yang dibukukan Aspac atas Bimasakti dalam seri reguler NBL Indonesia musim 2014-2015. Sebelumnya, skuat besutan Rastafari Horongbala itu juga mencatat victory besar, 69-32, di Seri I Jakarta.



“Kami banyak belajar usai menelan kekalahan dari Pelita Jaya pada seri ketiga di Malang. Kuncinya, harus bisa unggul jauh di kuarter awal sehingga lawan sulit mengejar. Tempo permainan juga selalu kita naikkan, sehingga Bimasakti sulit mengembangkan permainan,” ungkap Asisten Pelatih M88 Aspac Jakarta Antonius Joko Endratmo.



Selain faktor agresivitas sejak awal pertandingan, kolektivitas permainan tim juga menjadi kunci utama kemenangan Aspac kali ini. Mengacu pada statistik laga, semua pemain Aspac berhasil menyumbang angka. Termasuk kedua pemain musim pertama alias rookie mereka, Kristian Liem dan Alkristian Chandra, yang masing-masing mencetak enam dan dua poin.



Namun, secara individual, shooting guard Oki Wira Sanjaya tampil sebagai top performer. Selama 24 menit 50 detik dimainkan, Oki tak hanya mencetak 14 poin, tapi juga membukukan tiga rebound, tiga asis, dan satu blok.



Sementara dari kubu Bimasakti, power forward Barra Sugianto menjadi pemain paling produktif dengan 19 poin dan empat rebound. Sayang, kontribusi besarnya ini tidak cukup untuk mengimbangi permainan kolektif Aspac.



Tanda-tanda dominasi Aspac atas Bimasakti sendiri sudah terlihat sejak awal pertandingan. Di kuarter pertama, Aspac unggul 22-9. Keunggulan ini berlanjut di tiga kuarter berikutnya. Tanpa ampun, Aspac menggebuk Bimasakti hingga surplus 32 angka.



Berbekal kemenangan tersebut, Aspac untuk sementara memuncaki klasemen dengan koleksi 20 poin, hasil dari sembilan kali menang dan dua kali kalah. Akan tetapi, posisi itu masih bisa berubah seiring dengan hasil pertandingan antara Satria Muda BritAma Jakarta kontra CLS Knights Surabaya, yang sampai berita ini ditulis masih berlangsung.



Jika Satria Muda menang, maka peringkat Aspac akan dikudeta. Namun, bila CLS Knights yang menang, maka posisi Aspac, Satria Muda dan CLS Knights tidak berubah. Aspac tetap di urutan teratas, Satria Muda di peringkat kedua, dan CLS Knights bertahan di peringkat empat

- ***

========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========

-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi