Selasa, 09 Februari 2016

Thailand Masters > Pemanasan Hendra/Ahsan Menuju Olimpiade

>
--> Sumber Asli -- C0I - Sejumlah pemain Top 10 rangking Olimpiade Rio de Janeiro 2016 berburu gelar di turnamen level tiga sekelas Grand Prix Gold. Terutama di nomor ganda putra, pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang berada di peringkat dua dipastikan ambil bagian di kejuaraan Thailand Masters 2016.

Pada turnamen berhadiah total  120 ribu dolar AS yang  dilangsungkan di stadion Nimibutr, Bangkok, 8-13 Februari 2016 ini, Hendra/Ahsan akan bertarung dengan peringkat 4 olimpiade dari Korea Kim Gi Jung/Kim Sa Rang yang diunggulkan di tempat kedua.
Hendra/Ahsan biasanya wara-wiri di turnamen level super series ke atas. Namun jelang Olimpiade Rio de Janeiro yang akan dihelat pada Agustus 2016 mendatang, Hendra/Ahsan harus berusaha meningkatkan performa mereka.
“Turnamen ini menjadi pemanasan buat Hendra/Ahsan. Mereka adalah tipe pemain yang tidak bisa absen bertanding terlalu lama, paling tidak satu bulan ada satu pertandingan,” kata Pelatih Kepala ganda putra Pelatnas Herry Iman Pierngadi.
Hendra/Ahsan sudah sebulan lebih tak tanding. Keduanya terakhir tampil di BWF Dubai Super Series Finals 2015 pada Desember silam. Itu sebabnya Thailand Masters 2016 pun dijadikan sasaran pertama buat Hendra/Ahsan merebut gelar juara.
Sementara itu, dua wakil ganda putra terpaksa batal berlaga di Bangkok. Pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf, namanya mesti dicoret dari daftar. Angga/Ricky yang menjadi anggota tim Kualifikasi Piala Thomas 2016, difokuskan untuk persiapan kejuaraan yang berlangsung di Hyderabad, India, 15-21 Februari 2016 tersebut. Sedangkan Wahyu/Ade tak tanding karena Ade sedang sakit.
“Angga/Ricky kami persiapan untuk Kualifikasi Piala Thomas. Di samping itu, kondisi Angga yang baru sembuh dari demam berdarah, juga belum kembali seratus persen. Namun utamanya adalah supaya mereka siap dan fokus di Kualifikasi Piala Thomas,” tutur Herry.
Dari sektor tunggal putri, Hanna Ramadini juga dipastikan absen di Thailand Masters 2016. Nama Hanna masuk tim Kualifikasi Piala Uber 2016 menggantikan Gregoria Mariska yang juga dalam pemulihan penyakit demam berdarah.
Ganda putra Indonesia paling berpeluang meraih gelar karena pasangan Hendra/Ahsan merupakan unggulan pertama. Di ganda campuran, pasangan juara India Open Grand Prix Gold 2016, Praveen Jordan/Debby Susanto juga punya kans naik podium juara.
***
========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========
-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi