Jumat, 31 Oktober 2014

"Menpora Baru Harus Siapkan Banyak Uang!"

Sumber Asli -- C0I - Imam Nachrowi resmi menjabat Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia menggantikan peran KRMT Roy Suryo Notodiprojo untuk periode 2014-2019 mendatang. Sederet program dan target pun mulai dicanangkan oleh pria berusia 41 tahun itu.





Salah satu yang menyita perhatian adalah targetnya membawa Indonesia berada di urutan lima besar pesta olahraga Asian Games 2018 mendatang. Pada Asian Games di Incheon, Korea Selatan lalu, Tim Merah-Putih harus puas finis di urutan 17.

Meski gelaran nanti akan digelar di Indonesia, finis di urutan lima besar jelas bukan perkara mudah. Indonesia harus mengalahkan tim-tim kuat macam China, Korsel, Jepang, Kazakhstan, dan Iran.

Legenda bulutangkis Indonesia, Rudi Hartono pun mengomentari target dan program Menpora baru. Bagi pria yang semasa menjadi pemain sukses menjuarai delapan kali All England itu, Menpora harus memiliki banyak uang demi memajukan olahraga Indonesia, khususnya bulutangkis.

"Menpora harus menyiapkan dana yang besar untuk perkembangan bulutangkis Tanah Air, karena olahraga ini tingkat dunia. Bila tidak didukung dengan dana yang besar, tidak akan dapat go internasional!" tegas Rudi Hartono kepada Okezone usai mengisi acara #AngkatRaketmu, di Cilandak Town Square, Jumat (31/10/2014).

- ***

========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========

-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi