Senin, 21 Oktober 2013

Antara Erick Thohir, Inter Milan, dan Grup Bakrie

Sumber Asli -- C0I - Aksi Erick Thohir membeli Inter Milan memunculkan beragam tanggapan. Banyak yang menanggapi positif, namun ada pula yang bereaksi negatif. Salah satunya miliarder asal Inggris, Nathaniel Rotshcild, yang mengaitkan pembelian Inter dengan kisruh Bumi Plc yang melibatkan Grup Bakrie.





Lantas apa hubungan Bakrie dengan transaksi pembelian Inter Milan?



Pada pertengahan September 2013, situs Corriere dello Sport melansir kabar keterlibatan Grup Bakrie dengan rencana Erick Thohir membeli Inter. Bakrie disebutkan akan masuk dalam investasi Erick di Inter Milan pada paruh kedua 2014.



Presiden Inter, Massimo Moratti, juga dikabarkan tengah mempelajari skema investasi yang akan dilakukan Erick dan Bakrie. Situs Tribal Football menyebut ada pertemuan khusus dengan perwakilan Grup Bakrie untuk membahas rencana ini.



Namun kabar tersebut cuma berlalu bak angin. Pada realisasi investasi pertengahan Oktober 2013, Erick menanamkan modal di Inter dengan dua rekannya, yakni Rosan Roeslani dan Handy Soetejo, tanpa menggandeng Bakrie. Tak ada penjelasan dari Erick maupun Bakrie tentang isu rencana investasi bersama yang pernah berembus.



Kabar yang mengaitkan Bakrie dengan Inter malah muncul dari Inggris. Adalah Nathaniel Rothschild, bekas kongsi Bakrie di Bumi Plc yang mengaitkan transaksi Inter dengan peran pebisnis berpengaruh di Indonesia itu. Rosan Roeslani, mitra Erick Thohir dalam pembelian Inter, disoroti oleh Rothschild lantaran dianggap terkait dengan sengketa di tubuh Bumi Plc yang melibatkan beberapa perusahaan yang terafiliasi dengan Bakrie.



- ***

========= Dukungan ANDA amat kami butuhkan agar lebih semangat dan berprestasi. Berapa pun dukungan Anda - bisa Rp 10.000, Rp 20.000, Rp 50.000 atau bahkan mungkin Rp 1 juta, akan membuat kami lebih mengenal Anda dan kami pun tambah semangat untuk berkarya dan meningkatkan prestasi. Semua demi Anda. Terimakasih Dukungan bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========

-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi