Park Min-young dan Yoo Seung-ho dari drama baru “Remember” berbicara tentang pengalaman mereka bekerja bersama-sama.
Pada tanggal 3 Desember 2015 di konferensi pers untuk drama baru SBS “Remember” diadakan, Yoo Seung-ho ditanya tentang pengalamannya bekerja dengan Park Min-young.
Dia menjawab, "Aku tidak yakin drama ini akan menjadi seperti apa karena aku belum selesai membaca script. Kupikir akan ada hubungan romantis antara Park Min-young dan aku. Aku menjadi pengacara untuk menyelamatkan ayah, tetapi pada saat ini, itu semua yang kutahu. Aku tidak tahu apa yang akan terjadi selanjutnya. Aku biasanya seorang pria yang cukup pemalu, jadi sangat gugup ketika aku pertama kali bertemu Park Min-young. Aku terkejut pada seberapa cepat dia bisa beradaptasi dengan karakternya. Aku perlahan-lahan mulai menjadi lebih nyaman di sekelilingnya".
Park Min-young mengatakan, "Kupikir drama ini akan menunjukkan asmara yang perlahan-lahan tumbuh antara dua karakter. Pertama kali diperkenalkan ke Yoo Seung-ho sebagai aktor lewat film "The Way Home". Seperti semua pemirsa dan fans, aku juga melihat Yoo Seung-ho tumbuh. Tujuanku adalah untuk tidak pernah mendengar dia memanggilku 'bibi'. Setelah selalu bekerja dengan aktor sekitar usiaku, ini akan menjadi pertama kalinya bekerja dengan seseorang yang tujuh tahun lebih muda dariku. Untuk tidak tampak terlalu tua, aku sengaja menggunakan bahasa formal dengan dia".
Drama “Remember” adalah tentang seorang pengacara jenius yang berjuang untuk membuktikan ayahnya yang tidak bersalah. Ini akan mengudara episode pertama pada tanggal 9 Desember 2015. Jangan ketinggalan!
Cre : http://ift.tt/1NbbAyn
0 komentar:
Posting Komentar