Jumat, 24 April 2015

Taman Nasional Lore Lindu gelar Kejurnas Paralayang

Sumber Asli -- C0I - Taman Nasional Lore Lindu (TNLL) untuk pertama kali akan menggelar Kejurnas Paralayang yang dijadwalkan berlangsung di Kawasan Danau Tambing, Kabupaten Poso, pada Juni 2015.


"Kita akan bekerja sama dengan Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Sulteng untuk menyelenggarakan kegiatan itu," kata Ahmad Yani, salah seorang panitia pelaksana di Palu, Jumat.

Yani yang juga Kepala Bidang Tehnik Konservasi Balai Besar TNLL itu menjelaskan lokasi kejurnas berada pada wilayah pegunungan Sedoa, Kecamatan Lore Selatan.

Di sekitar itu terdapat obyek wisata menarik yaitu Danau Tambing yang kini semakin banyak dikunjungi wisatawan mancanegara.

Yani berharap Kejurnas Paralayang yang baru pertama kali diselenggarakan oleh TNLL ini akan diikuti para atlet nasional dari berbagai daerah di Tanah Air.

"Kita sangat berharap kegiatan ini diikuti atlet nasional dan juga lokal Sulteng," kata Yani.

Kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke obyek wisata Danau Tambing yang merupakan salah satu dari sejumlah obyek wisata yang ada di dalam kawasan konservasi tersebut.

Kegiatan ini selain untuk memasyarakatkan olahraga paralayang dan peningkatan prestasi, juga sebagai ajang promosi pariwisata.

Danau Tambing selama ini dikenal wisatawan sebagai "surga" burung. Sekitar 60 persen dari 270 jenis burung yang hidup di kawasan itu adalah satwa endemik.

Banyak wisatawan mancanegara yang berkunjung selama beberapa hari ke Danau Tambing hanya karena ingin menikmati suara burung.

- ***
========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========
-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi