Sumber Asli -- C0I - Tim putri Indonesia akhirnya harus terhenti pada babak perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Piala Uber di New Delhi, India, setelah harus mengakui keunggulan regu tuan rumah 0-3, Kamis malam.
India yang diperkuat peraih perunggu Olimpiade Saina Nehwal melangkah ke semifinal untuk berhadapan dengan Jepang.
Sedangkan semifinalis lainnya adalah Tiongkok lawan Korea.
Saina meraih angka pertama dengan mengalahkan Lindaweni 21-17, 21-10.
Pada partai kedua, pemain Indonesia Bellaetrix Manuputty sebenarnya bisa memberi perlawanan ketat kepada PV Shindu, pemain India peringkat 11 dunia.
Setelah kehilangan game pertama 16-21, Bellaetrix bisa merebut game kedua 21-10.
Pertandingan game ketiga berlangsung seimbang dan cukup menguras tenaga.
Selisih angka tidak lebih dari tiga namun Shindu lebih banyak memimpin. Bella bisa memaksa deuce sebelum akhirnya kalah 23-25.
"Saya merasa sudah maksimal, tapi inilah hasilnya," kata Bellaetrix usai pertandingan.
Bella mengaku cocok dengan tipe permainan Shindu sehingga bisa mengimbangi pemain India yang peringkatnya masih di atasnya itu.
Sementara itu Shindu mengatakan bahwa pertandingan tersebut memang cukup berat dan ia dituntut untuk bisa menyumbang angka bagi timnya.
"Pertandingan memang ketat, tapi sebagai pemain kita harus bisa sabar," katanya.
Greysia Polli/Nitya Krishinda juga tidak bisa menyelamatkan harapan Indonesia setelah menyerah kepada Jwata Gutta/Ashwini Ponnapa 18-21, 18-21.
========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========
India yang diperkuat peraih perunggu Olimpiade Saina Nehwal melangkah ke semifinal untuk berhadapan dengan Jepang.
Sedangkan semifinalis lainnya adalah Tiongkok lawan Korea.
Saina meraih angka pertama dengan mengalahkan Lindaweni 21-17, 21-10.
Pada partai kedua, pemain Indonesia Bellaetrix Manuputty sebenarnya bisa memberi perlawanan ketat kepada PV Shindu, pemain India peringkat 11 dunia.
Setelah kehilangan game pertama 16-21, Bellaetrix bisa merebut game kedua 21-10.
Pertandingan game ketiga berlangsung seimbang dan cukup menguras tenaga.
Selisih angka tidak lebih dari tiga namun Shindu lebih banyak memimpin. Bella bisa memaksa deuce sebelum akhirnya kalah 23-25.
"Saya merasa sudah maksimal, tapi inilah hasilnya," kata Bellaetrix usai pertandingan.
Bella mengaku cocok dengan tipe permainan Shindu sehingga bisa mengimbangi pemain India yang peringkatnya masih di atasnya itu.
Sementara itu Shindu mengatakan bahwa pertandingan tersebut memang cukup berat dan ia dituntut untuk bisa menyumbang angka bagi timnya.
"Pertandingan memang ketat, tapi sebagai pemain kita harus bisa sabar," katanya.
Greysia Polli/Nitya Krishinda juga tidak bisa menyelamatkan harapan Indonesia setelah menyerah kepada Jwata Gutta/Ashwini Ponnapa 18-21, 18-21.
- ***
========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========
-->
0 komentar:
Posting Komentar