Serial drama Korea terbaru "Descendant of The Sun", sudah mulai tayang di Korea. "Descendant of The Sun" ini sangat ditunggu-tunggu penggemar drama Korea karena banyak seleb Korea ternama yang akan bermain di seri ini, seperti Song Hye-gyo, Song Joong-ki, dan Onew SHINee. Bagi yang udah nonton, kita ulas yuk 5 Fakta di balik adegan "Descendant of The Sun".
1. Film Pertama Song Joong-ki setelah Wajib Militer
"Descendant of The Sun" merupakan debutnya Song Joong-ki setelah vakum dari dunia hiburan karena wajib militer yang dijalaninya.
2. Song Joong-ki alami cedera saat syuting
Saat syuting, Song Joong-ki sempat jatuh karena tergelincir dari atas kap mobil. Karena insiden jatuh tersebut, Song Joong-ki mengalami fraktur / patah tulang pada pergelangan tangan kanan dan cedera pada ligamen lutut kanan, serta memar pada beberapa bagian tubuh lainnya. Song Joong-kipun diharuskan beristirahat selama 8 minggu. Penghasilan kena pajak Setelah sembuh dari cederanya, Song Joong-ki mendatangi satu persatu pemain dan kru untuk meminta maaf karena telah membuat syuting tertunda.
3. Syuting di yunani
Selain di Korea, proses syuting "Descendant of The Sun" juga dilakukan di yunani. Pengambilan gambar di yunani memakan waktu selama satu bulan. Song Joong-ki bersama aktor dan kru seri tersebut berangkat ke yunani pada 28 September 2015 dan kembali ke Korea pada 28 Oktober 2015.
4. Lee Kwang-soo, cameo di "Descendant of the Sun"
King Kong Entertainment, agensi tempat Lee Kwang-soo bernaung, telah merilis video di belakang adegan saat Lee Kwang-soo melakukan syuting "Descendant of the Sun". Lewat video tersebut, Lee Kwang-soo tampak mengenakan seragam tentara yang berantakan dan memakai topi merah bertuliskan "instruktur". Lee Kwang-soo juga terlihat membaca naskahnya dengan serius dan melakukan penghormatan prajurit.
5. Siap Menembus Pasar amerika
"Descendant of the Sun" dipastikan akan menjadi salah satu serial drama Korea yang akan diperkenalkan dan ditayangkan di pasar amerika.
Cre : http://ift.tt/1Xfnlhd
0 komentar:
Posting Komentar