Sabtu, 19 September 2015

TENIS WCSGWS 2015 > 16 Pemain Indonesia Berebut 8 Tiket Babak Utama

Sumber Asli -- C0I - Setelah sign in babak kualifikasi Turnamen Tenis Internasional Women’s Circuit So Good Walikota Surakarta Cup 2015 ditutup Sabtu (19/9) pukul 18.00 WIB, akhirnya ada 16 pemain Indonesia yang masuk. Mereka akan bersaing dengan tujuh pemain luar negeri untuk memperebutkan delapan tiket ke babak utama turnamen berhadiah 10.000 dolar Amerika Serikat di Lapangan Pusat Tenis Manahan Solo, Jawa Tengah.


            Menurut Refree, Elda Matsumo yang merupakan perwakilan dari ITF (Federasi Tenis Internasional), dengan hanya 23 peserta yang sign in maka ada sembilan pemain yang mendapat bye di babak pertama kualifikasi. Selain itu dia juga memutuskan babak kualifikasi tanpa memakai unggulan mengingat tidak ada pemain yang memiliki peringkat dunia. “Tidak ada unggulan di kualifikasi,” ujar Elda sambil menggelengkan kepala.
            Dari 16 pemain Indonesia yang di babak kualifikasi, empat diantaranya masuk dengan fasilitas wild card. Keempat pemain itu adalah Saskia Faiza Munabari, Kusumawati Fadona Titalyana, dan Evita Febri Habsari. Bahkan Kusumawati FT juga mendapat bye sehingga lolos ke babak kedua. Selanjutnya dia akan berhadapan dengan pemenang pertemuan antara Evita Febri Habsari dan petenis Taiwan, Hsin Yuan Shih untuk merebut satu wakil ke babak utama.
            Para pemain lainnya yang mendapat bye di babak pertama adalah Ima Nindi, Kintan Pratiwi Anwar, Ayu Maharani Gempita Swatantri, Putri Sanjungan Insani, Oktaviana Vicky Irma Margaretha, Monica Putri Kusuma Wardhani (Indonesia), Huang En-Pei (Taiwan), dan Sarah Pang (Singapura).
            Menurut Elda, wanita berusia 62 tahun dari Jepang, pertandingan babak kualifikasi akan dimulai Minggu (20/9) pukul 10.00. Para pemain diharapkan datang tepat waktu. ***

- ***
========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========
-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi