Jumat, 18 September 2015

Korea Terbuka 2015 > Hendra/Ahsan Diterkam Macan Korea Di Perempatfinal


Sumber Asli -- C0I -: Pasangan ganda putra terbaik Indonesia, Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan kembali terhenti di babak perrempat final Korea Terbuka Super Series 2015. Secara berturut-turut, rangking dua dunia ini tak mampu melangkah lebih jauh setelah di Jepang Terbuka pekan lalu juga terhenti di perempat final.


Di Jepang Terbuka pasangan Hendra/Ahsan dikalahkan pasangan China Fu Haifeng/Zhang Nan. Sementara di Korea Terbuka pada laga di SK Handball Stadium, Seoul, Jumat (18/9), Hendra/Ahsan dikalahkan pasangan tuan rumah Kim Gi Jung/Kim Sa Rang dengan 17-21 dan 15-21.
Sebenarnya pada saat game pertama dimulai, Hendra/Ahsan tampil bagus dengan terus memimpin perolehan angka. Hendra/Ahsan membuka jalan dengan unggul 5-1, 11-7 dan 14-11. Namun berikutnya keadaan terus berbalik, Kim/Kim berhasil menyusul. Hendra/Ahsan kehilangan delapan angka berturut-turut sehingga membalikkan angka menjadi 14-19. Mereka akhirnya kalah 17-21.
“Hendra/Ahsan hari ini banyak error di lapangan. Mereka sudah unggul, tiba-tiba mati-mati sendiri, bikin kesalahan sendiri. Memang agak sulit juga ya, main di sini anginnya seperti itu. Dengan kondisi angin yang disetel-setel seperti itu agak kesulitan. Kita nggak hanya melawan musuh, tetapi juga situasi lapangan juga harus diatasi,” kata Herry Iman Pierngadi, pelatih ganda putra.
“Tapi hal itu nggak bisa dijadikan alasan sepenuhnya. Yang utama juga Hendra/Ahsan banyak melakukan kesalahan sendiri, ini harus menjadi evaluasi kita. Situasi lapangannya juga sulit buat kita untuk beradaptasi,” sambung Herry.
Masuk ke game dua, Hendra/Ahsan belum bisa membalikkan keadaan. Kim/Kim terus melesat dengan 2-0, 9-2 dan 11-7. Pasangan Korea tersebut terus menekan permainan dan membukukan kemenangan 15 – 21 dalam waktu 29 menit.
Kekalahan Hendra/Ahsan memastikan Indonesia tanpa wakil ganda putra di semifinal. Sementara di sektor ganda putri, pasangan Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii masih bertahan dan melaju ke semifinal. Unggulan enam ini 6 ini pad laga perempat final kemarin mengalahkan unggulan 4 dari China Wang Xiaoli/yu Yang 21 – 4 dan 21 – 18.
- ***
========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========
-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi