Jumat, 24 April 2015

Pelatih: Owi/Butet tidak ingin terlalu terbebani

Sumber Asli -- C0I - Kepala pelatih ganda campuran pelatnas Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia Richard Mainaky mengaku atlet binaannya Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir tidak ingin terlalu terbebani dengan berbagai pertandingan bulu tangkis internasional.


"Kami hanya menargetkan gelar juara dalam empat turnamen besar untuk mereka yaitu All England 2015, Piala Sudirman, Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2015, dan Olimpiade 2016," kata Richard dalam jumpa pers di Jakarta, Kamis.

Richard justru mengaku khawatir prestasi ganda campuran andalan Indonesia itu akan seperti pebulu tangkis Korea Lee Yong Dae yang terlalu terbebani berbagai pertandingan internasional.

"Sebelumnya, Lee selalu di juara di hampir semua kejuaraan yang diikutinya. Sekarang prestasi dia justru menurun," katanya.

Meskipun ganda campuran yang akrab disapa Owi/Butet itu hanya meraih peringkat kedua dalam turnamen All England 2015, Richard mengatakan anak asuhannya masih harus berjuang terutama dalam dua turnamen besar yaitu kejuaraan dunia yang akan diselenggarakan pada Agustus di Jakarta dan Olimpiade 2016 di Brazil.

"Mereka telah mencoba mengubah strategi bermain dan itu telah diterapkan dalam Malaysia Terbuka 2015 dan Singapura Terbuka 2015," katanya.

Richard mengatakan strategi baru Owi/Butet itu tidak akan sering diterapkan dalam setiap kejuaraan dan hanya akan dipakai saat menghadapi ganda campuran peringkat satu dunia Zhang Nan/Zhao Yunlei.

"Kami melihat permainan Zhang Nan ada perubahan dan semakin bagus. Dia dapat bermain dengan tenang selain juga pasangan Zhao di luar lapangan," kata Richard.

Pukulan-pukulan "smash" Zhang Nan, lanjut Richard, juga lebih baik dibanding atlet ganda campuran lain Tiongkok Xu Chen.

"Pasangan itu akan menjadi musuh terberat Owi/Butet terutama dalam Olimpiade 2016," katanya.

Selain Owi/Butet, ganda campuran Indonesia juga mempunyai tiga pasangan lain yang masuk dalam peringkat 15 dunia yaitu Riky Widianto/Richi Puspita Dili yang menempati peringkat 11, Praveen Jordan/Debby Susanto yang menempati peringkat 12, dan Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja yang menempati peringkat 13 dunia.

- ***
========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========
-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi