Sabtu, 15 Maret 2014

Voli Proliga > Juara Tiga, Putra Electric PLN Tidak Kecewa

Sumber Asli -- C0I - Tempat ketiga berhasil diraih oleh Jakarta Electric PLN pada final perebutan juara tiga dan empat BSI ProLiga Voli 2014 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta.





Pertandingan berlangsung sengit di mana lima set tuntas harus di selesaikan oleh kedua tim. PLN juara bertahan musim lalu sempat tertinggal pada set pertama dengan skor 25-27. Akan tetapi di dua set terakhir PLN mencoba mengambil kelemahan lawan yang mulai kelelahan.



Pertandingan berlangsung selama dua jam penuh. Kedua tim saling susul menyusul untuk mencari poin. Sempat terjadi aksi protes di set ke empat, karena pemain Bank Sumsel Babel Tidak terima dengan putusan wasit.



Memasuki dua set terakhir PLN mengambil keuntungan dari kelemahan Bank Sumsel Babel yang sering melakukan kesalahan servis dan antisipasi bola. Hingga akhir pertandingan skor berakhir 25-27, 26-24, 23-25, 25-20, 15-12 untuk kemenangan Jakarta Elektric PLN atas Bank Sumsel Babel.



Menurut sang pelatih, Putut Marhaento ketenangan pemain lah yang memberikan kemenangan bagi timnya. Meski hanya meraih juara ketiga, tim pelatih tidak kecewa, menurutnya hasil ini sudah sangat baik melihat manajemen tim yang baru dan belum lama membentuk pemain.



"Hasil ini cukup baik kami masih meraih gelar juara. Melihat kualiatas tim kami yang di bawah rata- rata dari tim lain saya rasa hasil ini sudah sangat baik. Manajemen dalam tim juga baru jadi saya kira empat besar juga sangat baik," ujar pelatih Putut Marhaento saat jumpa media, Sabtu (15/3/2014).



"Saya sudah memperhatikan lawan, set pertama mereka terlalu menggebu jadi tidak mungkin kuat sampai akhir jadi itu yang kami ambil, karena pemain-pemain Bank Sumsel juga sudah tua juga. Kunci kemenangan kami hanya faktor blocking saja memgarahkan bola pada pemain asing yang kurang lihai sehingga smasnya miring dan out," tutupnya.

- ***

========= Dukungan untuk Cinta Olahraga Indonesia bisa dikirimkan langsung melalui: BANK BCA KCP PALMERAH NO REKENING 2291569317 BANK MANDIRINO REKENING 102-00-9003867-7 =========

-->

Tidak ada komentar:

Posting Komentar